Minggu, 14 Mei 2017

pelayanan prima perkantoran

 ADM. PERKANTORAN

Pentingnya Penampilan Diri atau Grooming Dalam Pelayanan Prima

Dalam dunia bisnis dan manajemen, penampilan diri/pribadi yang baik dari para pegawai, baik petugas front liner maupun back office, menjadi sesuatu yang tidak dapat dihindari. Penampilan petugas yang menyakinkan akan mampu menciptakan kesan yang baik di mata para pelanggan.

Selain itu, penampilan para pegawai yang rapi dan menawan dapat memunculkan rasa hormat kepada siapapun yang datang dan berkunjung di kantor Anda. Menurut pandangan manajemen, pegawai merupakan center point yang menjadi salah satu pusat perhatian  pelanggan ketika mereka menikmati layanan ataupun fasilitas suatu organisasi bisnis.

pentingnya pelayanan prima

Menurut Sugiyarto (1999:18), penampilan adalah bentuk citra diri yang terpancar dari diri seseorang, sekaligus merupakan sarana komunikasi antara orang yang satu dengan orang lain. Berpenampilan menarik merupakan salah satu kunci sukses dalam bekerja, terutama pekerjaan yang banyak berinteraksi dengan para pelanggan.

Dengan standar penampilan pribadi yang tinggi, para pelanggan akan merasa nyaman, betah, dan senang berhubungan dengan Anda. Perlu diingat bahwa Anda tidak memiliki kesempatan kedua untuk memberikan kesan pertama kepada para pelanggan.

Grooming, atau kerapian yang lebih luas, meliputi kerapian dalam dan luar. Kerapian berkaitan dengan sifat yang peduli kebersihan, tidak jorok, dan memiliki kebiasaan rapi. Sedangkan kerapian luar merupakan tampilan yang tampak, seperti cara berpakaian dan berdandan.

Setiap perusahaan memiliki pedoman tentang standar berpenampilan yang berbeda. Standar tersebut umumnya dibakukan dalam Standar Operating Procedures (SOP). Standar Operating Procedures adalah pedoman yang berisi prosedur-prosedur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Aplikasi Otomatisasi Perkantoran

Aplikasi Otomatisasi Kantor 1. Pengolahan Kata ( word Processing ). Penggunaan alat elektronik yang secara otomatis melaksanakan banyak...