Materi Korespondensi kelas X semester 1
KOMUNIKASI
- Pengertian komunikasi : adalah penyampaian pesan dan penerimaan pesan dari seseorang atau sekelompok orang atau kelompok orang lainnya dengan catatan pesan yang disampaikan harus mendapat pemahaman dari pihak komunikator dan komunikan.
- Unsur-Unsur Komunikasi :
- Komunikator : orang yang menyampaikan pesan
- Komunikan : orang yang menerima pesan
- Message : ide atau keinginan dari komunikator yang didukung oleh lambang
- Encode : proses pengiriman pesan dari komunikator ke komunikan
- Decode : proses penerimaan pesan
- Feed back : pengaruh dari adanya pesan
- Macam-Macam Komunikasi :
- Komunikasi Ferbal : komunikasi yang disampaikan kepada orang lain dalam bentuk tulisan dan lisan
- Komunikasi Nonferbal : komunikasi yang disampaikan melalui bahasa isyarat atau gerakan tubuh
- Faktor-Faktor Komunikasi :
- Kepercayaan (credibility) : komunikasi terjadi antara komunikator dan komunikan ada hubungan saling mempercayai.
- Perhubungan (context) : dalam komunikasi apabila tidak terjadi kontak atau hubungan maka komunikasi tidak terjadi keberhasilan dicapai jika berhubungan dengan kondisi baik.
- Kepuasan (content) : komunikasi harus menimbulkan rasa puas antara kedua pihak (komunikator & komunikan).
- Kejelasan (clarity) : kejelasan yang meliputi kejelasan isi berita, tujuan yang dicapai, kejelasan kata dan bahasa.
- Kesinambungan dan Konsisten (continuity & consistency) : komunikasi dilakukan terus menerus & konsisten dan pesan/informasi tidak saling bertentangan.
- Kemampuan komunikan (capability of audience) : penyampaian pesan atau berita harus disesuaikan dengan kemampuan dan ilmu pengetahuan komunikan.
- Saluran pengiriman berita (channel of distribution) : dalam menyampaikan pesan atau informasi menggunakan media atau sarana yang umum digunakan di suatu wilayah.
- Proses Komunikasi : terjadinya komunikasi yang dilakukan komunikator yang bermaksud mempengaruhi komunikan dengan penggunaan media tertentu agar memberikan tanggapan atau feedback atas pesan yang disampaikan sehingga ada saling pengertian diantara keduanya.
- Proses komunikasi dapat dibedakan :
- Proses Komunikasi Primer : proses komunikasi yang menggunakan media atau lambang yang dapata mewakili atau sebagai alat penghubung pelaku komunikasi.
a. Bahasa
b. Gerak
c. Angka
d. Suara
e. Warna
f. Gambar
2. Proses Komunikasi Sekunder : proses komunikasi yang menggunakan media sebagai sarana untuk menyampaikan pesan.
~Penyebab munculnya komunikasi sekunder :
1. Jarak komunikator dan komunikan berjauhan
2. Jumlah komunikannya banyak
Tidak ada komentar:
Posting Komentar